Filosofi teras konsep stoicism henry manampiring [everlideen.com]

3 Konsep Penting Filosofi Teras, Penangkal Emosi Negatif

Filosofi Teras: Filsafat Yunani Romawi Kuno untuk Mental Tangguh Masa Kini karya Henry Manampiring kemarin sempat booming banget.

Buku ini menceritakan konsep Filsafat Stoicism secara down to earth dan kekinian. Om Piring nulis buku ini berangkat dari diagnosis dokternya bahwa ia mengalami Major Depressive Disorder!

Filosofi teras konsep stoicism henry manampiring [everlideen.com]
Filosofi Teras karya Henry Manampiring
Emosi negatif pun beraduk jadi satu! Sampai suatu hari Henry Manampiring menemukan buku tentang filsafat Stoicism yang bisa membuatnya jauh lebih tenang.

Kali ini, aku meng-highlight konsep penting di buku Filosofi Teras yang bisa kamu aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari biar enggak gampang emosi!

Konsep Filosofi Teras #1: Pengendalian

Dikotomi Kendali

Filosofi Teras mengajarkan bahwa ada hal-hal di bawah kendali kita dan ada yang tidak.

Hal-hal yang di luar kendali contohnya:

  • opini orang
  • kondisi saat lahir
  • bencana alam
  • indeks pasar modal

Dan, hal-hal yang di bawah kendali kita:

  • Pertimbangan/persepsi/opini kita
  • Keinginan kita
  • Tujuan kita
  • Segala sesuatu yg merupakan pikiran dan tindakan kita sendiri

Berdasarkan Filosofi Teras, kalau kita bergantung sama hal-hal yang di luar kendali, kita harus siap-siap merasa kecewa.

Enggak terhitung orang-orang yang menyalahkan kenapa dia dilahirin begini begitu. Kenapa enggak tinggi, kenapa makan sedikit naiknya udah 10 kilo 🙂 Apalagi, kalau dibilang sama saudara, “Eh kamu gendutan?” Sontak seharian jadi bad day. 

Itulah kenapa kita perlu work on hal-hal yang di bawah kendali. Shift our mindset. “Enggak apa berisi, yang penting sehat.”

Trikotomi Kendali

Mirip dengan Dikotomi Kendali, sekarang ditambah satu, menjadi:

  • Hal yang di bawah kendali
  • Hal yang di luar kendali
  • Hal yang sebagian kita kendalikan (karir, relationship, sekolah, lomba)

Dengan memisahkan tujuan di dalam diri (internal goal) dari hasil eksternal (outcome-nya).

Contoh: Teman-teman yang mau ujian, daripada takut soal lulus atau enggak buat ujian, Filosofi Teras menyuruh kita untuk fokus ke hal-hal yang di bawah kendali kayak tidur yang cukup, belajar yang bener, dan datang tepat waktu.

Intinya, jangan terlalu diperbudak oleh emosi atau hal-hal yang di luar kendali kita karena enggak akan bikin bahagia!

Filosofi teras konsep stoicism henry manampiring [everlideen.com]
Belajar tenang, yuk!

Konsep Filosofi Teras #2: STAR

Meskipun udah disuruh tetap tenang dan bersahaja, mengetahui mana yang di bawah kendali dan di luar kendali, sebagai manusia biasa kita pasti merasakan emosi. Ya kan? Kena tikung temen atau kena tilang polisi misalnya.

Filosofi teras konsep stoicism henry manampiring [everlideen.com]
Tujuan utama Filosofi Teras
Filosofi Teras ngasih tau konsep STAR yang ditujukan bagi kita saat mulai merasakan emosi.

S (Stop)

Bahasa Jawanya “Sek.. Sek” Sebentar, jangan melakukan respon instan. Coba kita tarik nafas dan hembuskan agar kepala lebih dingin dan hati lebih tenang.

T & A (Think & Assess)

Sebelum kasih respon, coba dipikirkan dan dinilai secara rasional. Ketika pikiran udah agak adem ayem karena S (Stop), saatnya kita berpikir lebih objek.Pisahkan fakta vs. interpretasi yang aneh-aneh.

Misal kamu lagi terjebak macet, ya itu macet “aja” gitu, itu bukan hari terburuk dalam hidup. Hey, inget, mungkin kamu tadi abis dapet traktiran!

R (Respond)

Setelah tenang dan dipikir secara rasional, macet ternyata enggak seburuk itu kok. Kamu bisa dengerin podcast atau lagu favorit kamu. Atau mungkin mas atau mbak di sebelah bisa diajak kenalan wkwkw.

Pokoknya response kamu harus #antilebay dan #nobaperbaper

Baper itu sumber segala masalah. Karena baper dimulai dari persepsi kita sendiri.

Konsep Filosofi Teras #3: Ekspektasikan Hal Terburuk

Kalau dalam buku Filosofi Teras karya Henry Manampiring, konsep ini disebutnya Premeditatio Malorum. Maksudnya, kita disuruh bersiap-siap hal-hal buruk di luar kendali yang akan terjadi.

Hope for the best, prepare for the worst

Ini dimaksudkan kita bisa mengantisipasi “kejutan“, supaya enggak kecewa-kecewa amat gitu.. Karena kita sudah memprediksinya.

Aku jadi inget pengalaman pribadi waktu pertama kali berangkat ke Jakarta sendirian. Aku berpikir gimana kalau nanti dicopetlah, tersesatlah, barangku ketinggalanlah. Syukur, enggak terjadi dan selamat sampai balik. Dan aku jadi lebih “puas.”

Meski ada insiden mati listrik heboh se-Jabodetabek 4 Agustus lalu aku  tetap menikmati perjalananku.

Filosofi teras konsep stoicism henry manampiring [everlideen.com]
Panduan Stoicism kekinian

border for blog

Dari anak yang belajar manage emosi,

 

 

 

 

Kalau kamu kepo soal resensi filosofi teras by henry manampiring, bisa kunjungi bookstagram aku

Share this post via:

Comments

11 responses to “3 Konsep Penting Filosofi Teras, Penangkal Emosi Negatif”

  1. Baca reviewnya kayak enak banget mahaminya, jadi penasaran sama buku aslinya….

    Hope for the best prepare for the worst, iya sih kadang punya maksud seperti itu. Tapi begitu kepikiran yang jelek malah ketakutan sendiri kok tiba tiba punya pikiran buruk, takut kalau kejadian beneran. Nah ngebedainnya gimana tuh antara antisipasi kejadian buruk sama tiba tiba terpikir hal yang buruk?

    1. Everlideen Avatar
      Everlideen

      Super recommended, Mbak.
      Kalau berdasarkan bukunya, kepikiran jelek dan ketakutan lebih merujuk ke emosi dan persepsi yang negatif. Kalau antisipasi kejadian buruk didasarkan pada nalar, kepala dingin, sama pemahaman “Oh, emang ada kok hal-hal yang diluar kendali kita. Wajarlah kalau ada kejadian buruk” Lalu, dilanjutkan ke action kayak bikin plan B, dsb. Semoga membantu!🥰

  2. ternyata emosi bisa dikendalikan kalau kita tahu caranya… wahh.. jadi pingin baca buku Filosofi Teras… makasih infonya mbak lideen.. 🙂

    1. Everlideen Avatar
      Everlideen

      Sama-sama! Monggo, super recommended~🤩

  3. Makasih ya Mbak sharingnya, saya baru tahu konsep filosfoi teras ini. Yang paling related sih yang STAR agar bisa lebih santuy dan bijak menyikapi hal-hal yang mungkin di luar ekspektasi kita.

    1. Everlideen Avatar
      Everlideen

      Sama-sama! Betul. Apalagi pandemi Covid ini ketika banyak sekali hal-hal yang di luar ekspektasi. 😥

  4. Posthink always ya. Sambil tetap waspada dan jaga emosi juga hati 😁

    1. Everlideen Avatar
      Everlideen

      Betul sekali, mbak!🤩🤩

  5. Ini keren abis sih..

    1. Everlideen Avatar
      Everlideen

      Terima kasih, kak! Semoga bisa membantu di masa sekarang ini ya :”)